Resep Mie Ayam Ala Abang-Abang
Bahan
- 250 gr dada ayam
- 500 gr ceker ayam/tulangan ayam
- 10 siung bawang putih
- 10 siung bawang merah
- 1 sdm ketumbar sangrai
- 1 sdm merica sangrai
- 5 bh kemiri sangrai
- 5-6 lbr daun jeruk
- 50 gr jahe (4-5 ruas)
- Daun salam, serai, sejumput ebi sangrai (bisa di skip)
- sesuai selera Garam, gula pasir + gula aren secukupnya, kecap
- Mie basah (bisa ganti mie kering kemasan)
- Sawi, daun bawang
- Saos, sambel rawit
Cara Membuat
Rebus ayam sebentar/setengah matang, suwir/potong dadu.
Selagi tunggu ayam dingin, uleg semua bumbu (kecuali salam dan serai)
Goreng bumbu hingga kering kecoklatan,seperti abon. Selama menggoreng harus terus aduk supaya tidak cepat gosong. Setelah kering, tiriskan bumbu.
Nanti minyak bekas goreng bumbu untuk minyak saji di mangkok.
Rebus air. Setelah mendidih masukkan ayam yg telah disuwir, gorengan bumbu, daun salam + serai, gula merah.
Rebus hingga bumbu terlihat meresap, kurleb 15 menit.
Tambahkan gula, garam, kecap sesuai selera.
Jangan terlalu asin ya bun, karena nanti akan ditambah garam + micin lg di mangkoknya.
Rebus kembali sampai tanak, keluar minyak di permukaan panci. Matikan
Siapkan mangkok, letakkan 1 sdm minyak bumbu, sepucuk sdt garam + micin, sedikit kecap, aduk rata..
Tata mie yg sudah direbus,aduk rata.
Tambahkan sawi dan daun bawang, serta ayam dan cekernya. Mir ayam siap disajikan